Cara Atasi Locate LAME pada Audacity

Audacity merupakan aplikasi audio editor yang cukup populer bagi pengguna OS Windows, Linux, dan MacOS karena bersifat free dan open source. Jika anda menggunakan Audactiy, saat anda ingin melakukan export ke MP3 mungkin anda pernah menjumpai kotak pesan peringatan "Locate LAME". Hal ini disebabkan karena Audacity tidak include MP3 encoding software karena isu software patents.



Solusi untuk mengatasinya

Audacity memberikan solusi resmi bagaimana cara mengatasi permasalahan di atas dengan menyediakan cara mendapatkan file LAME yang dibutuhkan dengan cara legal.

Untuk pengguna Windows

1. Klik "Download" pada keterangan "To get a free copy of LAME, click here -->"

2. Anda akan dibawa ke bagian manual HELP. klik "See the LAME installation section on installing and updating Audacity on Windows".

3. Pada halaman yang tampil, cari bagian "Contents" klik pada pilihan nomor 3 "Installing LAME on Windows".

4. Kemudian klik pada pilihan nomor 1 "LAME download page". Anda akan butuh koneksi internet untuk membuka laman dari lame.buanzo.org. Setelah laman terbuka, silahkan perhatikan pada bagian "ZIP OPTION", kemudian klik "libmp3lame-win-3.99.3.zip." Ini akan mengunduh file zip sebesar 197 kb. Setelah berhasil terunduh, silahkan ekstrak. Hasil ekstrak berupa file berekstension dll bernama lame_enc. File inilah yang akan dibutuhkan Audacity untuk meng-encode MP3.

Buka kembali Audacity, tekan browse pada kotak dialog untuk mencari dan memasukkan file lame_enc, silahkan cari file tersebut (biasanya terdapat di folder Downloads). Setelah itu anda akan bisa menjalankan proses selanjutnya untuk mengekspore hasil edit audio ke MP3.

Untuk pengguna MacOS

Solusi untuk MacOS sama seperti di Windows, hanya saja berbeda nama filenya. Jika Audacity di Windows memerlukan file lame_enc, maka di MacOS memerlukan file libmp3lame.dylib. Sayangnya untuk mendapatkan file ini di laman lame.buanzo.org kita dihadang dengan 403 HTTP error sehingga kita perlu mencari alternatif lain. Salah satu alternatifnya adalah mengunduhnya di http://spaghetticode.org/lame/, lalu klik libmp3lame-osx-universal-3.97.zip.

Setelah berhasil diunduh, ekstrak kemudian masuk ke libmp3lame-osx-universal-3.97/package/usr/local/lib. Di dalam folder lib terdapat file libmp3lame.dylib, file inilah yang kita salin dan pastekan ke /Library/Application Support/audacity/libs/. Setelah itu maka proses eksport ke MP3 akan bisa diproses.

Selamat mencoba.

NB: Dalam tulisan ini saya menggunakan Audacity versi 2.2.2.